Surat Ketiga – Masih Kosong



Hai Darl,  Aku lagi lunch nih. Eh kenapa ya, akhir-akhir ini aku kalo makan siang nasinya engga pernah habis ? Biasanya kan aku makan pake porsi kuli. Beneran kurus kering lama-lama badanku kalo begini terus. Ini semua gara-gara kamu  yang suka nambahin beban pikiran aku nih. Hahaha. Becanda.
kamu lagi apa? Masih menikmati cuti yah? Enak banget -__- aku mau cuti aja susah. Gimana ngga susah, Tanggal yang pas susah ditemui, harga tiket juga mahal. *Loh kenapa jadi ngomongin tiket?*  Oia yah, kamu kan  waktu itu nyuruh aku telpon kamu kalo aku ke kotamu. #absurd. 

Jadi karena itu, Kata “cuti” sekarang tersubtitusi dengan “kotamu”. Masih bimbang sih, Kalo dipikir-pikir untuk apa aku jauh-jauh buang tenaga,waktu,dan uang hanya untuk ke kotamu ? Memangnya kamu siapa, Darl? Bukannya peritungan sih, Cuma dipikir aja, hidupmu sudah hampir sempurna disana, untuk apa harus diikunjungi oleh sebuah parasit.

Hmm…Kalo gitu, aku ubah mindset aku deh, Kata “cuti” disubtitusi dengan “Ibukota”. Ya, paling engga, sudah tidak ada lagi sangkut pautnya dengan kamu J. *Cerdas* :D
Jadi kalo misalnya aku ke ibukota, engga sengaja lihat kamu dan sejuta kebahagiaanmu, aku tidak perlu merasakan sakit. Karena yang aku tuju adalah ibukota, bukan kamu. Hahaha…lama-lama aku seperti Jareth dengan motto hidupnya nih, “Aku Jareth, Pecundang, Pengecut dan tidak ingin merasakan sakit”. TAPI, bedanya  ada pada keempat dan kelima. aku tidak pecundang dan pengecut seperti Jareth.  

Kenapa kamu tertawa? Tidak terima dengan kata-kataku tadi? Masih ingat tidak, malam itu sebelum kamu menjalani operasi, kamu bersikap menyebalkan, kamu sibuk dengan gadgetmu, Dan lampu mobil belakangku menabrak dinding tembok depan kosanmu karena aku terlalu bodoh memikirkanmu.

Setelah aku sampai dirumah, kekesalanku meningkat drastis dan aku mulai ngomong panjang lebar dengan tentang penilaianku ke kamu selama ini. Saat itu aku merasa menjadi wanita paling gentle dan pemberani untuk mengatakannya secara blak-blakan. Lucunya, kamu sama sekali tidak menganggap serius kata-kataku. Lucu kalau diingat-ingat. 

Eh tau ngga, Aku masih tidak percaya atas beberapa stetement kamu yang mengandung setitik pengharapan. Aku yakin itu hanya bualan klasikmu. Aku lebih percaya hati kecilku yang selalu waspada dan berprasangka buruk terhadap segala hal. 

Tapi jangan salah kaprah dulu, Darl. Prasangka burukku ini tidak berbahaya dan membahayakan orang lain. Tidak seperti prasangka burukmu dan prasangka orang-orang kebanyakan loh. Prasangka ku hanya sebatas Cukstaw, tanpa ditindak lanjuti dengan damprat-an. Aku mencintai kedamaian disamping berusaha keras untuk memahami.

Berbeda dengan kalian, yang terus-menerus ingin mengorek prasangka itu lebih dalam, dibentuk sedemikian rupa sampai membentuk gumpalan paradigma negatif, lalu menghalalkan segala cara menimbulkan konflik untuk menjatuhkanku. Setelah itu kalian menari dan tertawa lepas atas kemenangan yang baru diraih. Ops. Aku salah lagi ya, Maaf. Lagi-lagi kamu benar, Darl.Bahwa aku suka menjudge orang lain serendah itu. Arrghh. Mulut ini sulit dikontrol, Darl. Baiklah, kita bicarakan hal lain saja.

Hari ini adalah hari terakhir Supervisorku bekerja. Sayang sekali, Padahal dia adalah inspirasi yang memotivasiku untuk bisa bertahan dikantor ini yang penuh dengan tekanan. Bahkan ada yang bilang kalau dia adalah bos berhati malaikat. Bagiku, dia adalah bos tersabar yang pernah aku temui selama aku bekerja.Tidak pernah sekalipun aku lihat dia marah. Setiap permasalahan selalu dia sikapi dengan santai namun tetap bertanggung jawab. Sayang tempat ini memang sarangnya kelicikan dan lempar kesalahan. Hmm…. Semoga dia bisa mendapatkan lingkungan kerja yang jauh lebih baik dari ini.

Punggungku  pegal. Aku sudahi dulu ya. Aku ingin refreshing dulu dengan berkeliling di warehouse.

With Love,
Pohon Singkong

This entry was posted on Kamis, 24 Januari 2013 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response.

Leave a Reply

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers

Blogroll

Protected by Copyscape Web Copyright Protection Software

Popular Posts

Search This Blog